Saturday, 14 September, 2024

Tempat Makan Terdekat di Sanur ? Men Ramen, Ramen yang Patut Anda Coba Jika Berkunjung Ke Sanur


Spread the love
5
(1)

Bali – Berkunjung ke Bali tidak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke Daerah sanur. Sanur, Selain terkenal dengan daerah pesisir pantainya dan sebagai tempat penyebrangan utama menuju nusa penida, Sanur juga terkenal dengan Ragam kulinernya. Tempat makan terdekat dari Pusat Sanur yang legendaris antara lain Men Weti, Warung Mak Beng  dan Warung Men Tingen. Tapi jika anda bosan dan ingin mencari alternatif tempat makan terdekat, Saya merekomendasikan Resto Ramen yang dekat dengan pusat Sanur, nama Resto tersebut adalah Men Ramen

Yap dari namanya saja sudah terlihat apa yang disajikana resto ini, ya tentu saja Ramen sebagai main dish-nya. Resto Ramen ini baru dibuka pada tanggal 11 September 2021 yang lalu.

Men Ramen Lokasi

Lokasi Men Ramen, terletak di Jl. Danau Buyan No.32, Sanur. Letaknya persis di depan OYO Puri Sanur, jadi akan sangat mudah ditemukan. Kurang lebih hanya sekitar 10 menit dari Pantai Sanur. Lokasinya sangat strategis, parkirpun cukup mudah wlaupun tidak terlalu banyak space parkir untuk kendaraan roda 4. Tempatnya bernuansa Jepang minimalis, ada beberapa meja outdoor dan ada juga di Indoor.

Tempat makan terdekat sanur
Lokasi Men Ramen
Tempat makan terdekat sanur
Lokasi Men Ramen

Men Ramen Menu

Ramen disini dibandrol mulai dari harga 56k saja, menurut saya cukup murah dengan apa yang akan kita rasakan. Selain Ramen terdapat juga side dish seperti gyoza dan Chicken teriyaki, dengan harga yang cukup bersahabat.

MENU MEN-RAMEN

Rasa Men Ramen

Sebelum saya membahas tentang rasa, saya akan mengutip “De Gustibus non est Disputandum”  yang kurang lebih artinya, selera tidak bisa diperdebatkan. Jadi rasa disini murni merupakan dari pengalaman yang saya rasakan sendiri.

Menurut saya rasa Ramen di Men Ramen, ENAK BANGET!! Kaldunya sangat creamy, gurih, pas! Jika ingin rasa pedas, bisa ditambahkan cabai sesuai selera. Rasa Chasiunya pun luar biasa, lumer dimulut, ketika digigit, chasiunya masih ada rasa smokey di mulut. Jika dipadukan antara kaldu + Mie + Chasiunya maka akan membuat lidah kamu termanjakan.

Side dish gyoza nya pun ENAK! Gurih, Masih moise saat digigit. Sangat rekomended!

Jadi kesimpulanya, jika anda berkunjung ke sanur atau baru saja berlabuh dari nusa penida dan bingung ingin makan enak apa, Men Ramen bisa jadi salah satu solusinya. Jaraknya tidak terlalu jauh dari pantai dan pelabuhan Sanur.

Ingin makan Ramen Enak Tanpa harus merogoh kocek dalam? Men Ramen adalah jawabanya.

Semoga review makanan saya ini bermanfaat, sampai ketemu di artikel berikutnya. Jika sudah pernah ada yang mencoba, silahkan tinggalkan komentar di bawah artikel ini.

Selamat Mencoba!

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 5 / 5. Vote count: 1

No votes so far! Be the first to rate this post.

0 comments on “Tempat Makan Terdekat di Sanur ? Men Ramen, Ramen yang Patut Anda Coba Jika Berkunjung Ke Sanur

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hotel Search

Booking.com

Calendar

September 2024
M T W T F S S
 1
2345678
9101112131415
16171819202122
23242526272829
30  

Tentang Cerita Ransel

Tempat untuk menulis dan berbagi pengalaman travelling baik dalam maupun luar negeri. Tidak perlu berbakat menulis untuk menjadi seorang penulis.

Contact us here:
info@cerita-ransel.com